Pagar Nusa
adalah salah satu organisasi pencak silat dengan jumlah anggota dan satu
kesatuan didalamnya sangat komplek dan terkoordinasi namun apakah kita sebagai
anggota pagar nusa sudah faham arti dari lambang pagar nusa yang kita banggakan
tersebut.
Karena
diciptakan atas dasar musyawarah para tokoh ulama yang hebat sudah seharusnya
kita mengerti semua dan mempelajari dengan baik sebagai tambahan wawasan untuk
hidup bermasyarakat ataupun berorganisasi. berikut yang akan kita pelajari
tentang lambang pagar nusa.
Seperti yang
telah kita ketahui lambang pagar nusa terdiri dari satu kesatuan yang kompleks
, pada bentuk utamnya adalah kurva segilima yang berwarna hijau serta ada
beberapa objek lain yang tertera didalamnya. Berikut adalah arti dari lambang
Pagar Nusa tersebut :
1. Bentuk
kurva segilima
- Religi - Jumlah rukun islam (Syahadat , sholat , zakat , puasa dan haji)
- Nasionalisme - Jumlah Pancasila yang menjadi dasar degara indonesia
2. Tiga
garis tepi warna putih
Gambaran
tiga hakikat unsur kehidupan manusia
- Alam janin
- Alam dunia
- Alam akhirat
Gambaran tentang pagar nusa dengan
sikap religi
- Islam : Pagar nusa terbentuk sebagai benten islam
- Iman : Pendekar pagar nusa selalu berpegang teguh terhadap iman kepada Allah
- Ikhsan : Selalu menjahui apa yang dilarang dan menjalankan apa yang diperintahkan dalam islam
3. Tulisan
"NAHDLATUL ULAMA"
- Menjelaskan bahwa pagar nusa berdiri dan berkembang dibawah naungan nahdlatul ulama
4. Bintang
sembilan
- Walisongo : Mengambil jejak keberadaan para wali nusantara dengan metode yang toleran dan bersifat tradisional
5. Bola
dunia
- Pagar nusa akan berkembang dan terus tumbuh dimanapun berada
6. Tulisan
" Lagoliba Illa Billah "
- Tiada kemenangan melainkan tanpa pertolongan dari Allah
7. Trisula
- Melambangkan bahwa pagar nusa adalah merupakan sebuah pencak silat
8.
Background warna hijau
- Melambangkan sebuah kesuburan dan kesinambungan dengan nahdlatul ulama
Sumber
: https://infopagarnusa.blogspot.co.id/2016/09/arti-lambang-pagar-nusa.html
0 comments:
Post a Comment